Film: SOUL

Hai Gen, kali ini Aku mau ulas film yang sebenarnya sudah lama ditonton tetapi baru sempat menuliskannya. Film animasi tapi pesannya berat, soal kehidupan dan bukti keberadaan kita sebagai manusia.

 

doc. Google

Judul Film/Series: SOUL

Tahun Rilis: 2020

Episode: -

Produksi: Pixar Animation Studios

Platform: Disney Plus Hotstar

Asal Negara: Amerika

Sutradara: Pete Docter

Penulis Skenario: Pete Docter, Mike Jones, Kemp Powers

Pemeran Utama: Jamie Foxx

Genre: Drama

Rating: 8.5/10

 

Film SOUl menceritakan tentang keberadaan manusia, untuk apa hidup? Ngapain Aku ada di sini? Apakah semua ini sesuai denga napa yang Aku inginkan atau hanya mengikuti suara-suara yang terus mengarahkan Aku untuk ke mana?

Kita pasti sering bertanya-tanya seperti di atas, Aku sampai di titik ini apakah sebuah kebaikan atau karena kepasrahan? Apa yang sudah Aku dapat ini apakah sudah maksimal usahAku atau ini semua hanya keberuntungan? Aku ingin menjadi sesuatu yang lain karena menurutku ini semua bukan yang Aku mau.

Eksistensi manusia artinya bentuk dari keberadaannya, kita semua ingin menjadi sesuatu, ingin menjadi yang kita ingin dan mencapai segala tujuan hidup yang sudah direncanakan, yang pada akhirnya diingat sebagai somebody.

Awal nonton film SOUL ini agak bingung, arahnya ke mana, tapi makin lama jadi sadar ternyata ini adalah Gambaran kita, yang selalu tidak pernah puas, ingin ini dan itu, berpikir apa yang sudah dicapai bukanlah apa-apa, beda tipis dengan kurang mensyukuri.

Penyajian dua dunia ini yang membuat beda, tetapi justru jadi pembelajaran banget, bisa melihat banyak sisi kehidupan orang lain dan mengambil hikmahnya, dan kita jadi menyadari bahwa ini semua luar biasa, hidup yang kita jalani itu bukan sekadar menghirup oksigen tetapi juga memberi nilai atas anugerah kehidupan.

Kualitas gambar film SOUL menurut Aku bagus banget, jelas warna dan bentuknya, karakternya juga pas banget sesuai genre film dan temanya. Cahayanya cukup mengganggu, karena Aku pecinta film dengan warna terang dan tegas, film SOUL ini cenderung gelap tetapi masih nyaman ditonton.

Aku enggak paham musik, buta nada malahan, tapi musik di film SOUL ini mendukung suasana banget, menggambarkan ketenangan, kegelisahan, dan kebahagiaan sesua setiap scene-nya.

Latar tempat yang digunakan enggak banyak, paling dominan adalah di dunia lain, tapi memang itu inti ceritanya, penggambaran setiap jiwa manusia yang sudah di kehidupan yang lain.

Film SOUL Aku tonton karena kebetulan, ingin nonton animasi dan keluar judul itu, Aku pikir hanya film animasi biasa, ternyata pesannya bagus banget. Film ini layak ditonton untuk semua umur, bisa sambil diskusi atau merenungkan kehidupan yang ngajak untuk istighfar terus, guys. Eh ya, ini termasuk film musical juga, para pecinta musik pasti bisa menikmati film yang satu ini.

 

 

Komentar

Posting Komentar

Terima kasih sudah masuk ke blog ini, sila tinggalkan komentar.
:)